Sekretaris Daerah Parigi moutong Zulfinasran, S.STP., M.A.P. Foto: Prokopim/Santo

Hal ini disampaikan Sekretaris Daerah Kabupaten Parigi Moutong saat memimpin Rapat bersama Dinas Kesehatan, BPJS Kesehatan, kepala Rumah Sakit dan Kepala Puskesmas se Kabupaten Parigi Moutong di ruang rapat lantai II kantor Bupati Parigi Moutong, selasa, 24 Januari 2023

Dalam kesempatan tersebut Zulfinasran, S.STP, M.Ap mengatakan bahwa peningkatan penanganan pelayanan terhadap kesehatan di Parigi Moutong butuh singkronisasi dan kerjasama baik dari tingkat kabupaten, dinas kesehatan, rumah sakit hingga pusat pelayanan kesehatan masyarakat atau puskesmas yang berada di setiap wilayah kecamatan di kabupaten Parigi moutong

Sekab mengungkapkan saat ini Kabupaten Parigi Moutong mempunyai 3 Rumah Sakit ditambah dengan layanan Kesehatan Masyarakat atau Puskesmas yang ada di setiap Kacamatan ditambah 1 dinas kesehatan untuk Bergerak bersinergi secara bersama sama dalam memberikan pelayanan kesehatan yang maksimal terhadap masyarakat.

Dalam kegiatan apapun dalam suatu organisasi terdapat hal hal yang bersifat urgen dan sangat dibutuhkan dalam pelayanan, pemerintah melalui dinas kesehatan yang membawahi unit layanan kesehatan disetiap wilayah mempunyai tugas pokok dan fungsi dalam melaksanakan pelayanan kepada masyarakatnyang maksimal, ia mencontohkan bahwa ada beberapa factor penentu dalam suatu organisasi dalam melaksanakan pelayanannya, yaitu man, money, method, mesin dan material

Kalau kita berbicara masalah man berarti bagaimana kapasitas SDM dalam melaksanakan pelayanan kesehatan, money berarti bagaimana kemampuan finansial kita yang dibutuhkan dalam mendukung pelayanan tersebut, sedangkan Metode ialah adalah bagaimana metode yang kita lakukan dalam memberikan pelayanan sedangkan Mesin adalah perangkat yang kita butuhkan dalam pelayanan material yang mendukung dalam pelayanan suatu organisasi

Menurut Zulfinasran saat ini sistem pelayanan kesehatan di daerah ini sudah dilaksanakan dengan penuh rasa tanggung jawab oleh semua yang terlibat namun tentunya masih terdapat sedikit perbaikan perbaikan seperti masyarakat yang belum tercover dalam subsidi jaminan kesehatan “ kita harus bersama mencari metode atau formula bagaimana masyarakat miskin bisa tercover secara keseluruhan sehingga mereka juga dapat menikmati layanan kesehatan yang baik dan benar benar mereka butuhkan

Terkait Rujukan dari pihak PKM yang tidak langsung di rujuk ke RS daerah kita terutama masalah rujukan ibu dan anak harus menjadi perhatian para tenaga medis di PKM apalagi menurutnya di parigi moutong terdapat kurang lebih 480 ribu jiwa dengan jumlah ibu hamil tahun ini berdasarkan data yang masuk kurang lebih 1000 jiwa “ olehnya saya minta hal ini menjadi perhatian kita bersama agar bagaimana mereka dapat mendapatkan pelayanan terbaik di setiap layanan kesehatan yang ada di daerah ini “ ucap Sekab

Dalam kesempatan itu sekab juga mengungkapkan bahwa hampir tiap tahun Pemerintah Daerah menggelontorkan biaya baik penyediaan alat kesehatan maupun anggaran menyangkut masalah insentif dan fasilitas fasilitas pendukung pelayanan kesehatan, hal ini tentu untuk meningkatkan pelayanan kesehatan di daerah ini

Hal lain yang muncul Terkait ada beberapa alat pendukung kesehatan di puskesmas puskesmas tidak dapat difungsikan karena kapasitas listrik ditiap tiap kecamatan itu juga tidak memadai untuk dipakai mengoperasikan alat alat pendukung kesehatan dan alhamdulillah dinas kesehatan sudah mulai mengidentifikasi hal tersebut untuk diselesaikan segera mungkin

Olehnya zulfinasran meminta semua yang unsur layanan kesehatan untuk bergerak dan harus saling bersinergi dalam melakukan pelayanan kesehatan sehingga semua permasalahan yang muncul dapat di tangani bersama sama baik dari tingkat pemerintah daerah, dinas kesehatan, Rumah Sakit hingga layanan kesehatan di setiap kecamatan atau puskesmas

Sub Dokumentasi Pimpinan Bagian Prokopim

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here