Kejuaraan Paragliding accuracy Indonesia Open Cat II resmi dibuka Sekprov Sulteng Dra. Novalina. MM Foto : Prokopim/ Steven

Kejuaraan Ketepatan mendarat Paralayang Open CAT 2 Skala Nasional dan internasional di Kabupaten parigi Moutong diikuti Kurang lebih 130 Peserta atlet. Kegiatan Berlangsung selama empat hari mulai tanggal 4 – 7 Mei 2023.

ditandai dengan Pemukulan Gong Event tersebut resmi dibuka langsung oleh Sekertaris Provinsi Sulawesi Tengah Dra.Novalina.MM bertempat Puncak Bukit Lolaro Kamis (4/5/2023).

Bertempat diBukit Lolaro kecamatan Tinombo event paralayang Open Cat 2 tersebut dongkrak Pariwisata Parimo. hal itu disampaikan Sekertaris Provinsi Sulawesi Tengah Novalina dalam sambutanya saat membuka dengan resmi, mengatakan melalui event yang dilaksanakan merupakan ajang searing sesama atlet Paralayang sekaligus memperkenalkan potensi Wisata disulawesi tengah khususnya dikab. Parigi Moutong.

Selaku Pemerintah Daerah menyambut Baik serta apresiasi terselenggaranya kegiatan ini, Selain sarana mencari bibit atlet dan meningkatkan prestasi olahraga Paralayang, event tersebut juga memberi efek positif pada masyarakat dalam pemulihan ekonomi.

Novalina berharap kegiatan tersebut dapat bermanfaat dan memajukan olahraga paralayang serta Mengangkat pariwisata dan mendorong ekonomi kreatif sulteng dan Parimo.

Sambutan Bupati disampaikan Wakil Bupati Parimo Badrun Nggai mengatakan dalam pengembangan olahraga paralayang tidak hanya sebatas menyiapkan sarana serta prasarana saja akan tetapi juga menyiapkan pelatihan kepada para pemuda yang berkeinginan menyalurkan bakatnya.

Badrun berharap Pemerintah juga mengambil bagian untuk terus melaksanakan event ini secara terus menerus dan berkesinambungan. Wabup berpesan kepada pengurus FASI Kabupaten untuk terus aktif dan berinovasi agar olahraga paralayang terus diminati dan dicintai masyarakat dan memberikan kontribusi disektor pariwisata.

Mewakili Ketua FASI Pusat Kolonel Sus.Kristian Suseno selaku Kepala Pusat Potensi Kedirgantaraan TNI – AU dalam sambutanya menyampaikan tujuan dan sasaran dilaksanakan event Kejuaraan paralayang selain membangkitkan Sektor Pariwisata Parimo,  meningkatkan kunjungan Wisatawan Mancanegara negara ke parimo sebagai salah satu tujuan utama wisata, mengenalkan destinasi wisata , memberikan dampak langsung secara positif terhadap perekonomian masyarakat.

Kristian Suseno Berharap event paralayang juga menjadi daya tarik tersendiri bagi kabupaten Parimo untuk lebih dikenal lagi sampai kemanca negara melalui informasi medsos dari para peserta atlet.

Sub. Dokumentasi Pimpinan Bagian Prokopim

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here