Plt. kepala Dinas DIKBUD Sunarti Buka Kemah SWBB Tingkat Cabang Parigi Moutong, Sunarti juga memasang secara simbolis tanda kepesertaan kepada Siswa Pramuka Foto : Prokopim Parmout
Plt. kepala Dinas DIKBUD Sunarti Buka Kemah SWBB Tingkat Cabang Parigi Moutong, Sunarti juga memasang secara simbolis tanda kepesertaan kepada Siswa Pramuka Foto : Prokopim Parmout

Mewakili Pj. Bupati, Pelaksana Tugas Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (DIKBUD) Parigi Moutong Sunarti S,Pd M,Pd membuka Kemah Saka Widya Budaya Bakti (SWBB) Tingkat Cabang Parigi Moutong di halaman kantor SPNF SKB Songulara, Desa Olaya, Kecamatan Parigi, Jumaat (17/11/2023).

selaku ketua panitia Firmannudin Hasim mengatakan Kemah yang diselenggarakan merupakan ke dua kali dilaksanakan di tahun ini, selain itu, Kemah SWBB juga kegiatan yang kreatif, rekreatif, bermanfaat, menantang, mengembirakan serta mengandung unsur pendidikan keagamaan.

maksud dan tujuan dilaksanakan kegiatan Kemah ini adalah untuk memperkenalkan tentang kepramukaan serta membentuk kepribadian yang luhur, untuk menjadi kader bangsa yang tangguh, percaya diri pada siswa/warga belajar non formal.

Kegiatan kemah SWBB mengusung tema bersatu untuk maju, yang di ikuti 306 peserta yang terdiri dari Pusat Kegiatan Belajar Mengajar dan bina damping.

Plt. Kepala DIKBUD Parigi Moutong Sunarti saat menyampaikan sambutan Pj. Bupati mengatakan sangat menyambut baik pelaksanaan kegiatan Kemah Ini, “kegiatan Kemah ini tidak saja sebagai ajang silaturahmi antar sesama peserta, namun dapat juga mewujudkan kebersamaan serta persatuan dan kesatuan sebagai masyarakat yang majemuk.

“Semoga diselenggarakannya kegiatan Kemah ini diharapkan dapat meningkatkan pemahaman bagi kaum muda dan anak-anak remaja tentang pengetahuan bagaimana memahami arti pentingnya persatuan dan kesatuan dalam mewujudkan tatanan masyarakat yang majemuk serta masyarakat madani., “tutupnya.

Pembukaan Kemah tersebut ditandai dengan pemasangan tanda perserta oleh Pelaksana Tugas Kepala Dinas DIKBUD Parigi Moutong, Sunarti kepada peserta Kemah SWBB.

Sub. Dokumentasi Pimpinan Bagian Prokopim

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here