Staf ahli Bidang Pemerintahan Hukum dan Politik Drs. Aminudin saat membuka secara resmi kegiatan Focus Group Discussion (FGD) Kajian Risiko Bencana Kabupaten Parigi Moutong Foto : Prokopim /Rachmat

Mewakili Bupati dan Wakil Bupati, Staf ahli Bidang Pemerintahan Hukum dan Politik Drs. Aminudin secara resmi membuka kegiatan Focus Group Discussion (FGD) Kajian Risiko Bencana Kabupaten Parigi Moutong (Parimo) Tahun 2023-2027, bertempat di Ruang Pertemuan New Oktaria, jalan Hutan Kota, Parigi. Kamis (9/3/2023)

Kegiatan pembukaan FGD yang gagas oleh Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) di hadiri Unsur Forkopimda, Tim Ahli Penyusunan Dokumen Kajian Resiko Bencana, serta diikuti Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dilingkungan Pemda Parimo.

Sambutan Bupati,  yang dibacakan oleh Staf Ahli Bidang Pemerintahan Hukum dan Politik Drs. Aminudin menyampaikan bahwa ia sangat menyambut baik kegiatan ini serta memberikan apresiasi kepada Badan Penanggulangan Bencana Daerah yang sudah melaksanakan kegiatan FGD ini.

FGD ini merupakan mekanisme terpadu untuk memberikan gambaran menyeluruh terhadap Risiko Bencana suatu daerah dengan menganalisis tingkat ancaman, tingkat kerugian dan kapasitas daerah, Ucapnya.

Lanjutnya, Potensi bencana di wilayah Kabupaten Parigi Moutong disebabkan oleh perubahan iklim, degradasi sumber daya alam dan lingkungan serta biogeofisik alam sehingga menimbulkan berbagai fenomena yang memicu terjadinya bencana yang hal ini harus menjadi perhatian serius bagi pemerintah untuk menganalisis besarnya risiko maupun dampak yang disebabkan oleh potensi bencana.

“Dengan kata lain buat apa merencanakan dan mendesain pembangunan berkelanjutan berdasarkan rencana tata ruang wilayah jikalau aspek ancaman bencana kurang diperhatikan apalagi sampai berdampak menimbulkan korban jiwa”, Olehnya analisis dampak risiko tersebut dapat dilakukan dengan pengkajian risiko untuk seluruh potensi bencana yang ada, Imbuhnya.

Saya menghimbau kepada seluruh peserta FGD agar mengikuti kegiatan ini dengan baik pahami dan di mengerti apa yang disampaikan sehingga Output dari kegiatan ini dapat benar-benar bermanfaat bagi kita mengingat kegiatan ini sangat penting dalam rangka mempermudah Koordinasi Penanggulangan Bencana antar instansi di Kabupaten Parigi Moutong serta untuk mempertajam upaya penanggulangan bencana dimana didalamnya dibutuhkan perencanaan terpadu dan terukur dan terakhir kepada beberapa OPD saya menitipkan harapan terkait kebencanaan harus dapat memberikan data dan informasi yang diperlukan guna untuk mendukung penyusunan dokumen yang telah direncanakan, Tutup Aminudin sekaligus membuka dengan resmi kegiatan Focus Group Discussion (FGD) Kajian Risiko Bencana Kabupaten Parigi Moutong Tahun 2023-2027.

Sub. Dokumentasi Pimpinan Bagian Prokopim

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here